Mendikbud: Juli 2014, Buku Gratis Sudah Harus Sampai ke Sekolah


1811468Mendikbud-3780x390
Mendikbud Mohammad Nuh mengatakan, Rembuk Nasional Pendidikan dan Kebudayaan 2014 akan membahas evaluasi kerja Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan selama 2010-2014 yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) serta pemantapan kurikulum 2013 yang akan diterapkan secara menyeluruh di sekolah-sekolah di Indonesia.

Muhaka Online— Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh mengklaim sudah melaksanakan persiapan matang untuk menerapkan Kurikulum 2013. Dia mengatakan, saat ini persiapan sudah memasuki tahap akhir. Sebanyak 245 juta buku gratis pun akan segera dibagikan ke seluruh Indonesia pada pertengahan Juli 2014.

”Buku sedang dicetak dan digandakan, sekarang sasaran pelatihan sedang kami mulai. Oleh karena itu, setelah proses ini selesai, maka akan langsung kami bagikan secara cuma-cuma,” ujar Nuh, seusai memberi kuliah umum di Universitas Tidar (Untidar) Kota Magelang, Jawa Tengah, Senin (2/6/2014).

Menurut Nuh, pembagian buku secara gratis mulai dari tingkat SD hingga SMA adalah langkah pertama pemerintah memperhatikan kualitas pendidikan di Indonesia. Dia menganggap kebijakan pembagian sebanyak 245 juta eksemplar buku di seluruh sekolah menjadi sejarah baru yang akan direalisasikan mulai tahun ini.

”Ini revolusi, belum pernah ada sejarah, buku sejak SD sampai SMA kita bagikan keseluruhannya secara cuma-cuma. Rencananya tahun ini kita bagikan, sebelum 14 Juli 2014 buku harus (sampai) ke sekolah,” ujar dia.

sumber : http://edukasi.kompas.com/read/2014/06/03/0609045/Mendikbud.Juli.2014.Buku.Gratis.Sudah.Harus.Sampai.ke.Sekolah

Guru dan Kurikulum Sama Penting dalam Peningkatan Mutu Pendidikan


Muhaka, Kemdikbud — Pencapaian kualitas yang baik dalam sebuah sistem pendidikan bergantung pada tiga hal, pendidik, kurikulum, dan sarana. Ketiga hal tersebut sudah semestinya ditingkatkan berbarengan untuk mencapai pendidikan yang bermutu.

“Kalau ada yang bilang kualitas guru lebih penting, kita tidak menggunakan prinsip itu. Guru dan kurikulum sama pentingnya, dua-duanya kita jalankan bersama-sama,” kata Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh, pada press workshop di Universitas Terbuka, Tangerang Selatan, Selasa (14/01/2013).

Mendikbud mengatakan, untuk meningkatkan kualitas guru, berbagai kebijakan telah dijalankan oleh Kemdikbud. Ia menyebutkan, jumlah guru saat ini ada 2,9 juta orang. Jumlah tersebut, kata dia, belum semuanya memiliki kualifikasi yang memadai.

Lanjutkan membaca “Guru dan Kurikulum Sama Penting dalam Peningkatan Mutu Pendidikan”

Mendikbud dan Mendagri Sepakati Anggaran Ujian Sekolah Dasar 2014


Muhaka — Menyusul kebijakan ujian untuk jenjang sekolah dasar (SD) tidak lagi menjadi ujian nasional, maka Mendikbud bersama Mendagri, bersama-sama telah menyepakati anggaran untuk pelaksanaan ujian sekolah (US)  jenjang SD, SDLB dan Paket A.

Kesepakatan yang tertuang dalam surat edaran bersama tertanggal 9 Januari itu menyebutkan, bahwa, penyediaan anggaran untuk pelaksanaan US dialokasikan pada APBD Provinsi dan APBD Kabupaten/Kota tahun anggaran 2014.

Sebelumnya, dalam surat Mendikbud nomor 192843/MPK.A/KR/2013 dan 192844/MPK.A/KR/2013 tanggal 5 Desember 2013 dinyatakan, bahwa, penyediaan anggaran untuk US dialokasikan pada APBD Provinsi dan APBD Kabupaten/kota.

“Surat edaran bersama ini untuk menguatkan surat Kemdikbud sebelumnya. Karena itu dilakukan secara bersama-sama dengan Mendagri,” kata Mendikbud, Mohammad Nuh, Kamis (9/1) siang.

Lanjutkan membaca “Mendikbud dan Mendagri Sepakati Anggaran Ujian Sekolah Dasar 2014”